Orientasi dan Pelantikan Pramuka KWARCAB Deli Serdang untuk SMK Taruna Tekno Nusantara, SMA Penerbangan di Medan, Jalan Pembangunan Namorambe.
Sabtu, 9 Desember 2023, SMK Taruna Tekno Nusantara Satu-satunya SMK IT berbasis Taruna dan Penerbangan di Indonesia melakukan kegiatan orientasi dan pelantikan Pramuka, Pramuka salah satu Ekstrakurikuler SMK Taruna Tekno Nusantara. Acara yang diadakan dengan penuh semangat ini bertujuan untuk memperkenalkan nilai-nilai kepramukaan kepada pengurus pramuka di SMK Taruna Tekno Nusantara. Materi Kepramukaan di Isi Oleh Kak Muchlis. SE, Kak Idris dan Kak Wahyu sebelum itu dibuka Oleh Bapak Sukarman, S.Si selaku Kepala Sekolah SMK Taruna Tekno Nusantara.
Orientasi & Pelantikan SMA Penerbangan di Medan
Kemudian Dalam pemaparan kegiatan Orientasi & Pelantikan Pramuka SMA Penerbangan di Medan, Kak Muchlis mengatakan bahwa Pramuka memiliki banyak Manfaat bagi pesertanya. Diantaranya adalah pembentukan karakter dan kepribadian tangguh melalui kegiatan seperti perkemahan, pengembangan keterampilan hidup praktis, seperti memasak di alam terbuka, kepemimpinan, dan keterampilan berkemah. Pramuka juga mengajarkan nilai-nilai kebangsaan dan patriotisme, memfasilitasi keterlibatan sosial dan toleransi, meningkatkan kesehatan fisik dan kebugaran melalui aktivitas luar ruangan, serta memberikan pemahaman tentang lingkungan dan tantangan kelestarian alam.
Peserta juga dapat mengembangkan keterampilan kreatif dan bakat lainnya. Secara keseluruhan, Pramuka memberikan pengalaman pembelajaran yang menyenangkan dan holistik, membantu peserta tumbuh dan berkembang dalam berbagai aspek kehidupan.
Setelah Orientasi telah selesai puncak acara Orientasi & Pelantikan di SMA Penerbangan di Medan adalah pelantikan pengurus baru untuk Pramuka KWARCAB Deli Serdang di SMK Taruna Tekno Nusantara dengan kepengurusan :
- Sukarman, S.Si : Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan (Mabigus)
- Muhsin Rokan, S.Kom, M.H : Wakil Ketua Mabigus
- Irma Hayati, S.Kom : Seketaris
- Suci Ramadhani Dinata, S.Ak : Bendahara
- Iskandar Muda Hasibuan : Pembina Gugus Depan Putra
- Ronauli Paska Lelita Lumban Gaol, S.Pd : Pembina Gugus Depan Putri
- Khairuddin Nasution, S.Pd.I :Pembina Penegak Putra dengan Anggota : Anjutruna Jaya, S.Pd 2 & Fikri Fachry Efendi
- Tri Budiarti Damanik, M.Pd. : Pembina Penegak Putri dengan Anggota : Eka Septiana, S.Pd dan Ranti Amelia, S.Pd